Sabtu, 12 Desember 2009

cara upload foto di facebook

Memasukkan foto ke dalam profil pribadi di facebook

Apa yang sedang anda pikirkan setelah join di Facebook? Ya! Hampir setiap orang yang join di facebook akan berpikir bagaimana caranya memasukkan foto kita ke dalam facebook. Bagi user Facebook yang sudah tahu caranya mungkin gampang, namun bagi yang tidak tahu maka pasti akan bingung bagaimana caranya. Jika di komputer anda sudah terdapat foto yang akan anda unggah, maka anda tinggal mengikuti langkah-langkah yang akan saya berikan nantinya.

Terdapat banyak cara untuk memasukkan foto ke account pribadi, salah satu cara yang umum dipakai adalah sebagai berikut:

Lihat icon yang diberi lingkaran merah di atas, icon ini jika diklik maka akan mengantar anda ke pilihan untuk memasukkan foto ke dalam facebook. Coba anda klik satu kali, maka akan muncul tampilan berikut:

Setelah anda klik maka akan muncul tiga pilihan, yaitu unggah foto, ambil foto, dan buat satu album.

Sekarang kita coba pilihan pertama yaitu ‘Unggah Foto’ (untuk pilhan ‘Ambil Foto’ dan ‘Buat satu album’ akan saya jelaskan di artikel terpisah). Klik unggah foto, maka akan muncul tampilan berikut:

Setelah muncul tampilan seperti di atas, klik ‘Browse…’, maka kemudian anda akan diarahkan menuju pilihan file yang akan anda unggah. Sekarang, arahkan kursor pada file yang akan anda pilih untuk diunggah (upload), klik dua kali pada file tersebut atau dengan mengklik satu kali pada tombol/option ‘Open’ yang berada di pojok kanan bawah.

Setelah anda klik ‘Open’, maka akan muncul tampilan seperti contoh di bawah. So.. satu langkah lagi yang harus anda lakukan untuk meng-upload. Pada bagian pojok kanan bawah, klik sekali pada icon yang bergambar gembok warna hijau, icon ini akan memberitahu anda : siapa saja orang yang bisa melihat foto anda nantinya. Jika anda ingin memberi komentar, ketikkan beberapa kata pada kotak kosong di atasnya (kotak untuk memberi komentar).

Sebelum anda mengupload file, perlu anda ketahui bahwa foto yang akan anda kirim ke facebook nantinya akan muncul di status anda, sehingga akan terlihat oleh teman-teman anda. Jika hal ini tidak menjadi masalah, maka anda bisa langsung meng-klik ‘Bagikan’ yang berada di bagian kanan bawah untuk meng-upload file anda ke facebook.

Setelah anda klik ‘Bagikan’, kemudian browser anda akan memproses pengiriman foto dari komputer ke facebook. Tunggu beberapa saat, dan jika semua berjalan lancer maka hasilnya akan tampak di status seperti di bawah ini:

Foto anda otomastis sudah tersimpan di koleksi foto anda. So foto anda udah ter-upload… CU..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar